SNBT 2025 Daya Tampung – Ingin masuk PTN favorit melalui SNBT 2025? Persaingannya memang ketat, tetapi peluangnya tetap terbuka lebar bagi yang punya strategi jitu. Salah satu kunci sukses adalah memahami daya tampung setiap PTN dan menyesuaikan pilihan jurusan dengan peluang terbaik.
Jangan asal pilih! Ayo cek prediksi daya tampung yang mungkin akan keluar di SNBT 2025. Yuk, persiapkan diri sejak sekarang dan maksimalkan kesempatanmu!
Baca Juga : SNBT 2025 Ada TKA? Ini Penjelasan Resmi dari Panitia SNPMB
Pentingnya Mengetahui Daya Tampung PTN

Hingga tahun ini, SNBT diperkirakan masih akan menggunakan skema Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai bagian dari seleksi.
Mengetahui sistem seleksi ini sangat penting agar calon mahasiswa bisa mempersiapkan diri dengan baik. Namun selain itu, mengetahui daya tampung beberapa PTN favorit juga bisa menjadi sebuah strategi bagi calon mahasiswanya.
Daya tampung PTN menunjukkan jumlah maksimal mahasiswa yang diterima dalam suatu program studi. Semakin besar daya tampung, semakin besar peluang diterima.
Tapi meskipun begitu, kamu tetap harus mempertimbangkan jumlah peminat dan tingkat persaingannya. Informasi jumlah peminat ini sangat penting, karena dapat membantu calon mahasiswa membuat keputusan yang lebih strategis dalam memilih jurusan.
Dengan memahami daya tampung, calon mahasiswa bisa menghindari kesalahan dalam memilih jurusan yang terlalu kompetitif atau kurang sesuai dengan minat dan kemampuan mereka.
Baca Juga : SNBT 2025 Ada Berapa Soal? Cek Detail Ujian di Sini!
Cara Mengecek Daya Tampung SNBT 2025

Banyak calon mahasiswa masih bingung bagaimana cara mendapatkan informasi resmi mengenai daya tampung PTN yang dituju. Padahal, ada beberapa sumber yang dapat diandalkan untuk memperoleh data yang akurat.
Dengan mengecek daya tampung lebih awal, calon mahasiswa bisa memperkirakan tingkat persaingan dan menyiapkan strategi yang lebih matang. Berikut beberapa cara mudah untuk mengecek daya tampung di masing-masing PTN:
1. Website Resmi SNPMB
Informasi daya tampung biasanya diumumkan di situs resmi SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru). Pastikan selalu mengecek update terbaru di sana. Kamu bisa cek daya tampung SNBT 2025 selengkapnya disini (snpmb.bppp.kemdikbud.go.id).
2. Website PTN yang Dituju
Banyak PTN mengumumkan daya tampung dan rasio persaingan di website masing-masing. Informasi ini sangat berguna dalam menentukan pilihan jurusan yang tepat.
3. Forum dan Media Sosial
Bergabung dengan komunitas calon mahasiswa di media sosial bisa membantu mendapatkan informasi terkini dan berbagi strategi dengan sesama pejuang SNBT.
Baca Juga : SNBT 2025 Apakah Ada TKA? Ketahui Perubahan Sistem Ujian
Jumlah Daya Tampung SNBT di Tahun 2024

Agar menjadi bahan prediksimu untuk daya tampung SNBT 2025, informasi seputar daya tampung SNBT 2024 mungkin menjadi informasi penting untukmu saat ini.
Berdasarkan informasi resmi dari Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), Ada 785.058 peserta yang mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada tahun 2024.
Dari total peserta tersebut, 231.104 orang dinyatakan lulus melalui jalur SNBT, yang berarti sekitar 30% dari total peserta berhasil diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Untuk informasi lebih rinci mengenai daya tampung per program studi di masing-masing PTN pada tahun 2025, kamu dapat mengunjungi laman resmi SNPMB pada sub menu PTN SNBT.
Perlu diingat bahwa daya tampung dapat berbeda setiap tahunnya, sehingga penting untuk selalu memeriksa informasi terbaru dari sumber resmi sebelum mendaftar.
Baca Juga : SNBT 2025 Berapa Gelombang? Simak Pembagian dan Tahapannya
PTN dengan Daya Tampung Besar di SNBT 2024

Setiap tahun, beberapa PTN biasanya memiliki peminat yang sangat besar dibandingkan yang lain. Mengetahui PTN dengan peminat yang besar bisa menjadi keuntungan tersendiri bagi calon mahasiswa yang ingin mengatur strategi masuk PTN.
Berdasarkan informasi tahun sebelumnya, berikut adalah 5 PTN yang memiliki peminat paling banyak di tahun 2024:
1. Universitas Indonesia (UI)
2. Universitas Sebelas Maret (UNS)
3. Universitas Gadjah Mada (UGM)
4. Universitas Diponogoro (UNDIP)
5. Universitas Brawijaya (UB)
Semakin banyak peminat, maka akan semakin sulit mendapatkan kesempatan untuk masuk ke PTN tersebut. Hal ini karena setiap PTIN memiliki daya tampung tersendiri dalam penerimaan mahasiswa barunya. Oleh karena itu, pastikan untuk melakukan riset lebih lanjut mengenai program studi yang dipilih agar dapat menyesuaikan dengan peluang terbaik.
Baca Juga : SNBT 2025 Jadwal Lengkap, Pendaftaran, Ujian, dan Pengumuman
Contoh Soal Pemahaman Bacaan dan Menulis di SNBT

Setelah mengetahui informasi seputar daya tambung SNBT 2025, mungkin ada baiknya kamu cuma memperhatikan beberapa materi soal seputar pemahaman bacaan dan menulis ini.
Banyak peserta SNBT gagal dalam SNBT karena kesulitan dalam memahami soal sejenis ini. Maka dari itu, ayo coba perhatikan beberapa contoh soalnya dan pelajari lebih dalam strukturnya.
Berikut adalah beberapa contoh soal pemahaman bacaan dan menulis di SNBT:
Soal 1:
Perhatikan kalimat berikut!
TEKS 1
1) Film dan drama bisa menjadi representasi visual bagaimana cara emosi di dalam otak seseorang bekerja. 2) Setiap emosi memiliki bentuk, warna, dan karakteristik yang mewakili sel emosi berbeda. 3) Sama di kehidupan nyata. 4) Emosi juga memiliki bentuk dan fungsi yang berbeda-beda. 5) Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Alan S. Cowen dan Dacher Keltner yang berjudul “Self Report Captures 27 Distinct Categories of a Motion Bridged by Continuous Gradient” di Jurnal Psychological and Cognitive Sciences (PNAS), manusia memiliki 27 emosi yang saling terkoneksi satu sama lain. 6) Keltner mengatakan, “Ada gradien emosi yang halus antar emosi. 7) Misalnya, kekaguman dan kedamaian,
kengerian dan kesedihan, serta hiburan dan pemujaan.”8) Emosi yang Anda miliki tidak bekerja sendirian. 9) Ada kerangka yang bertugas menyusun kerja masing-masing emosi. 10) Melansir Cleveland Clinic, sistem limbik adalah kumpulan struktur otak yang saling
terhubung, membantu mengatur emosi dan perilaku.
Sumber: https: //nationalgeographic.grid.id dengan modifikasi.
Kalimat yang dapat digabungkan adalah….
A. 1 dan 2
B. 4 dan 5
C. 2 dan 3
D. 6 dan 7
E. 9 dan 10
Jawaban : D. 6 dan 7
Catatan : Kamu bisa pelajari lebih dalam pembahasannya di aplikasi Cerebrum!
Soal 2:
Perhatikan kalimat berikut!
TEKS 2
1)Banyak orang Indonesia suka membaca rekomendasi bahan makanan dari sumber informasi luar negeri. 2) …., menurut pandangan mereka, pangan bergizi tinggi antara lain adalah salmon dan whole grain yang bukan Asli Indonesia. 3) “Padahal, whole grain tidak menjadi produk utama di Indonesia. 4) Kita juga bukan penghasil utama ikan salmon. 5) tapi kita kaya akan banyak jenis ikan di negara Indonesia selain salmon,” kata Khoirul.
6) Ia menjelaskan, ketika berbicara soal kacang-kacangan, orang akan berpikir tentang almond. 7) Padahal, negeri kita punya kacang hijau yang harganya murah mempunyai nilai gizi yang tinggi. 8) “Hanya saja, orang memilih almond karena lebih bergengsi.9) Bahan pangan pengganti yang setara itu banyak. 10) Masalahnya, ketika orang tidak terpapar terhadap bahan tersebut, maka dia tidak tahu bahwa makanan itu ada.” 11) Bapak Seto Nurseto, finalis Masterchef Indonesia dan Dosen Antropologi Universitas Padjadjaran, menjelaskan bahwa makan merupakan bentuk adaptasi manusia untuk bertahan hidup, yang berpengaruh terhadap kebiasaan makan di setiap daerah di Indonesia.
Sumber: https: //nationalgeographic.grid.id dengan modifikasi.
Berdasarkan bacaan, kalimat 6 dan 7 memiliki hubungan….
A. Sebab akibat
B. Kontradiksi ide
C. Informasi pendukung
D. Gagasan umum
E. Rincian
Jawaban : B. Kontradiksi ide
Soal 3:
Perhatikan kalimat berikut!
TEKS 3
1) Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan kondisikekeringan yang cukup parah di sejumlah wilayah Indonesia. 2) …., sebanyak 28% wilayah Indonesia dilaporkan memasuki musim hujan. 3) Sisanya masih mengalami musim kemarau panjang. 4) Yang lebih mengkhawatirkan, 19 daerah yang tersebar di 6 provinsi yang sama sekali tidak merasakan hujan lebih dari 2 bulan. 5) Kondisi ini tentu sangat berdampak pada ketersediaan air bersih dan berpotensi memicu berbagai masalah, seperti kekeringan lahan, kesulitan mendapatkan air bersih, hingga potensi kebakaran hutan. 6) Menanggapi kondisi ini, BMKG menghimbau masyarakat untuk tetap waspada dan bijak dalam menggunakan air. 7) Bagi daerah yang sudah memasuki musim hujan, BMKG menyarankan untuk melakukan upaya untuk menampung dan mengalirkan air hujan dengan baik.
Sumber: https://nationalgeographic.grid.id dengan modifikasi.
Bagian rumpang pada kalimat 2 diisi dengan…
A. Tapi
B. Yaitu
C. Sehingga
D. Sementara itu
E. Kemudian
Jawaban : D. Sementara itu
Baca Juga : Simak Tryout SNBT Kabupaten Barito Timur, Bantu Kamu Hadapi UTBK dengan Percaya Diri
Program Premium SNBT Cerebrum 2025
“Semakin sering latihan soal akan semakin terbiasa, semakin cepat, semakin teliti dan semakin tepat mengerjakan soal SNBT 2025 ” 🌟
Kunci sukses SNBT adalah membiasakan diri mengerjakan ribuan tipe soal SNBT seperti anak bayi yang belajar berjalan terasa berat diawal dan akan terbiasa bila terus dilatih hingga bisa berlari kencang.
📋 Cara Membeli dengan Mudah:
- Unduh Aplikasi Cerebrum: Temukan aplikasi Cerebrum di Play Store atau App Store, atau akses langsung melalui website.
- Masuk ke Akun Anda: Login ke akun Cerebrum Anda melalui aplikasi atau situs web.
- Pilih Paket yang Cocok: Dalam menu “Beli”, pilih paket bimbingan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pastikan untuk melihat detail setiap paket.
- Gunakan Kode Promo: Masukkan kode “BIMBELSNBT” untuk mendapat diskon spesial sesuai poster promo
- Gunakan Kode Afiliasi: Jika Anda memiliki kode “RES2520”, masukkan untuk diskon tambahan.
- Selesaikan Pembayaran: Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi dengan aman.
- Aktivasi Cepat: Paket Anda akan aktif dalam waktu singkat setelah pembayaran berhasil.
Testimoni Premium Cerebrum
Mau berlatih Soal-soal dan Try Out SNBT 2025? Ayoo segera gabung sekarang juga!! GRATISSS…
Berikan pendapat kamu! Klik link berikut untuk memberikan feedback dan bantu kami menjadi lebih baik lagi!
https://bit.ly/FeedbackArtikelCerebrum