Pengumuman SNBP 2025 Tanggal Berapa? Cari Tahu Sekarang!

Pertanyaannya seputar pengumuman SNBP 2025 tanggal berapa, dan apa langkah selanjutnya setelah pengumuman keluar mungkin akan menjadi dua pertanyaan paling populer saat ini.

Khusus bagi para peserta SNBT 2025, mungkin informasi dibawah ini akan membantu kamu mempersiapkan diri dalam menerima pengumuman secara resmi. Ayo cek sekarang juga!

Informasi Tanggal Pengumuman SNBP 2025

SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi) adalah jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri yang mempertimbangkan nilai rapor serta prestasi akademik maupun non-akademik siswa. Setelah proses seleksi selesai, pengumuman menjadi momen yang paling ditunggu oleh peserta.

Berdasarkan jadwal resmi yang telah diumumkan oleh panitia SNPMB, pengumuman SNBP 2025 dijadwalkan pada tanggal 18 Maret 2025. Biasanya, pengumuman dapat diakses mulai pukul 15.00 WIB melalui laman resmi SNBP dan beberapa link mirror yang disediakan oleh perguruan tinggi.

Cara Mengecek Hasil SNBP 2025:
  1. Kunjungi situs resmi di https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id atau situs mirror yang disediakan.
  2. Masukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan password akun SNPMB.
  3. Klik tombol “Cek Hasil”.
  4. Jika lolos, akan muncul pemberitahuan kelulusan beserta informasi registrasi ulang.
  5. Jika tidak lolos, tetap tenang dan persiapkan diri untuk SNBT atau jalur mandiri.

Jumlah Pendaftar SNBP di Setiap Tahunnya

SNBP merupakan jalur seleksi tanpa tes yang sangat diminati oleh siswa karena prosesnya lebih mudah dibandingkan jalur lainnya. Berikut adalah jumlah pendaftar SNBP dalam beberapa tahun terakhir:

Jenis SekolahTahun 2022Tahun 2023Tahun 2024Tahun 2025
SMA402.922426.243449.340494.593
SMK131.148153.446162.156179.613
MA77.35182.73189.979101.434
Lainnya628751837975
Total612.049663.181702.312776.515

Tren ini menunjukkan bahwa jumlah pendaftar SNBP terus meningkat setiap tahunnya,. Hal ini mengindikasikan persaingan yang semakin ketat, terutama di program studi favorit di setiap PTN.

Apa yang Harus Dilakukan Setelah Pengumuman SNBP?

Setelah mengetahui hasil pengumuman seleksi, ada beberapa langkah penting yang harus dilakukan baik bagi yang lolos maupun tidak. Berikut adalah tindakan yang bisa kamu lakukan:

1. Jika Dinyatakan Lolos SNBP 2025
  1. Cek prosedur daftar ulang di laman resmi perguruan tinggi yang menerima kamu.
  2. Siapkan dokumen penting seperti KTP, KK, ijazah sementara, rapor, dan sertifikat prestasi jika diperlukan.
  3. Pastikan pembayaran UKT (Uang Kuliah Tunggal) sesuai ketentuan kampus.
  4. Gabung dengan komunitas mahasiswa baru untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai perkuliahan.
  5. Jika memilih untuk tidak mengambil SNBP, segera lapor ke kampus agar kuota bisa diberikan kepada peserta lain.
2. Jika Tidak Lolos SNBP 2025
  1. Jangan panik! Masih ada jalur lain seperti SNBT dan seleksi mandiri.
  2. Persiapkan diri untuk SNBT, baik dengan belajar mandiri atau mengikuti bimbingan belajar.
  3. Cek persyaratan dan jadwal SNBT agar tidak ketinggalan pendaftaran.
  4. Pertimbangkan jalur mandiri di PTN atau PTS favoritmu.
  5. Evaluasi diri dan pertimbangkan program studi alternatif yang masih sesuai dengan minat dan peluang kerja ke depan.

Program Premium SNBT Cerebrum 2025

Semakin sering latihan soal akan semakin terbiasa, semakin cepat, semakin teliti dan semakin tepat mengerjakan soal SNBT 2025 ” 🌟

Kunci sukses SNBT adalah membiasakan diri mengerjakan ribuan tipe soal SNBT seperti anak bayi yang belajar berjalan terasa berat diawal dan akan terbiasa bila terus dilatih hingga bisa berlari kencang.

Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
previous arrow
next arrow

📋 Cara Membeli dengan Mudah:

  1. Unduh Aplikasi Cerebrum: Temukan aplikasi Cerebrum di Play Store atau App Store, atau akses langsung melalui website.
  2. Masuk ke Akun Anda: Login ke akun Cerebrum Anda melalui aplikasi atau situs web.
  3. Pilih Paket yang Cocok: Dalam menu “Beli”, pilih paket bimbingan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pastikan untuk melihat detail setiap paket.
  4. Gunakan Kode Promo: Masukkan kode “BIMBELSNBT” untuk mendapat diskon spesial sesuai poster promo
  5. Gunakan Kode Afiliasi: Jika Anda memiliki kode “RES2520”, masukkan untuk diskon tambahan.
  6. Selesaikan Pembayaran: Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi dengan aman.
  7. Aktivasi Cepat: Paket Anda akan aktif dalam waktu singkat setelah pembayaran berhasil.

Testimoni Premium Cerebrum

Slide
Slide
Slide
Slide
Slide
previous arrow
next arrow

Mau berlatih Soal-soal dan Try Out SNBT 2025? Ayoo segera gabung sekarang juga!! GRATISSS…

Berikan pendapat kamu! Klik link berikut untuk memberikan feedback dan bantu kami menjadi lebih baik lagi!

https://bit.ly/FeedbackArtikelCerebrum

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top